06 May 2018

KEGAGALAN PEMIMPIN


Kegagalan adalah sesuatu yang lumrah dialami oleh seorang pemimpin. Perasaan kecewa dan marah  merupakan hal yang manusiawi dirasakan. Tapi menjadi tidak produktif bila seorang pemimpin terus menerus dalam keterpurukan. pemimpin harus bangkit secepatnya dan kembali meraih kesuksesan yang masih menunggu di depan.   
Alangkah ruginya bila pemimpin terjebak dengan pikiran kegagalan. ketika ada masalah, pikiran sibuk mencari kambing hitam, mencari-cari kesalahan orang lain atau malah menyalahkan diri sendiri. Kondisi ini tentu akan membuat seorang pemimpin semakin terpuruk.
Kegagalan bukanlah akhir dari kehidupan tapi tangga-tangga menuju kesuksesan. Bagi seorang pemimpin tidak ada kata putus asa karena setiap kegagalan pasti ada hikmahnya. Dia yakin Tuhan tidak pernah membiarkannya sendirian. Namun selalu mendampingi dalam mengatasi pikiran-pikiran kegagalan.
Agar seorang pemimpin bisa melewati masa-masa kegagalan maka ada beberapa hal yang perlu dihindari:
Pertama, jauhilah informasi negatif yang menyiratkan kegagalan dari manapun sumbernya, baik dari koran, televisi, majalah, maupun internet. 
Kedua, hindari menonton TV yang berisi berita-berita dan acara yang cenderung negatif. Di samping acara-acara yang bagus tidak dipungkiri masih banyak acara yang membuat pikiran terkotori.
Ketiga, jangan tanggapi perkataan orang yang negatif dan melemahkan. Tidak penting apa yang dikatakan orang tapi yang penting adalah apa yang kita katakan kepada diri kita sendiri. Kita bisa merespon perkataan orang yang negatif dengan yang lebih baik.
Keempat, jangan ikuti pikiran negatif yang ada dalam diri. Pikiran negatif merupakan musuh terbesar seorang pemimpin. Oleh karena itu, kapanpun kegagalan menimpa sudah seharusnya dia bangkit dan mengambil langkah-langkah untuk kembali meraih kesuksesan.

Jalur Kesuksesan Pemimpin
Agar selalu dalam track menuju kesuksesan maka ada beberapa hal yang bisa dilakukan oleh seorang pemimpin.
Pertama. Tetapkan secara jelas sasaran utama organisasi yang kita pimpin. Tetapkan apa yang kita inginkan dengan jelas dan kapan waktunya. Karena sasaran yang jelas akan memudahkan dalam meraihnya. Sementara sasaran yang kabur akan membuat bingung ketika meraihnya.
Kedua. Teruslah bermimpi. Mimpi-mimpi yang terus disimpan dalam pikiran akan menjadi penyemangat dan bahan bakar dalam meraih cita-cita.
Ketiga. Terimalah kegagalan untuk sementara waktu. Kegagalan adalah konsekwensi yang harus diterima bila ingin sukses. Walaupun pada kenyataannya tidak ada orang yang berharap untuk gagal. Tapi ketika datang maka harus dijadikan sebagai pelajaran untuk bangkit kembali.
Keempat. Percayalah pada kekuatan pikiran positif dan gunakan untuk membantu meraih kesuksesan.
Kelima. Pelajari penyebab kegagalan. Jangan takut untuk mengkritik diri sendiri. Bila mengalami kegagalan maka jangan biarkan kejadian itu berlalu begitu saja. Ambillah hikmahnya dan bangkitlah kembali untuk meraih kesuksesan.
Keenam. Berhentilah menyalahkan nasib. Jangan terjebak menyalahkan nasib dan menerima kenyataan bahwa nasib kita memang apes. Pada hakikatnya semua orang berpeluang untuk sukses kapan dan di manapun.
Ketujuh. Gabungkan kedisiplinan dengan kerja keras. Kombinasi ini akan mendatangkan hasil yang maksimal.
Kedelapan. Cari sisi baik dalam setiap situasi. Berusahalah mencari sisi baik dari setiap situasi terutama dari kegagalan yang kita alami. Fokuslah kepada sisi positif dari setiap kejadian.

                                                                                    

No comments:

Post a Comment