Beragam model boneka beredar di pasaran saat ini. Ada yang berkarakter binatang, tokoh kartun, dan ada juga yang berkarakter boneka muslim. Namun jenis boneka terakhir memang agak jarang dibanding karakter lainnya. Bukan bertarti prosepeknya kurang bagus. Justru di ceruk pasar tertentu boneka berkarakter muslim ini paling laku.
Memang di toko grosir masih jarang kita temukan. Untuk itu kalau anda tertarik untuk menjual boneka muslim sebaiknya pesan langsung ke pengrajin dengan model yang diinginkan. Jangan lupa untuk membawa contoh agar pesanan anda sesuai dengan hasilnya.
Harga jual sendiri tentu harus disesuaikan dengan biaya produksi dan keuntungan yang anda inginkan. Bahkan boneka tertentu yang pengerjaannya agak rumit harganya bisa jadi sedikit lebih mahal. Kalau anda jalani dengan serius, keuntungan dari penjualan boneka bisa mencapai 50-100%. Kalaupun dilempar lagi ke agen, anda masih bisa memberikan diskon sampai 30% kepada mereka.
Strategi penjualan
Selain di tempat-tempat umum, boneka muslim juga cocok dijual di event-event khusus. Antara lain pameran buku islam, pameran buku umum, pameran kerajinan, acara manasik haji anak, kawasan wisata rohani, lingkungan pesantren dan acara-acara keislaman yang banyak dikunjungi anak-anak.
Andapun bisa menawarkan keagenan bagi pedagang yang ada di luar kota. Salah satunya adalah dengan beriklan di majalah, mengikuti pameran, atau membuat website.
Kalau ada pesanan dari luar kota, pembayaran bisa dilakukan dengan transfer. Jangan lupa untuk memasukkan ongkos kirim ke dalam total harga. Kalau uang sudah sampai baru barang dikirim. Cara ini tentu lebih aman bagi kita. Jangan mudah percaya kepada orang yang baru dikenal. Karena tidak sedikit produsen yang tertipu oleh agen yang kurang bertanggungjawab.
Selain menjual boneka yang sudah jadi anda juga bisa menawarkan pembuatan merchandise ke sekolah-sekolah khususnya TK Islam. Biasanya di saat wisuda, guru memberikan kenang-kenangan kepada murid. Anda bisa menawarkan merchandise berupa boneka muslim berpakaian wisuda, misalnya. Di toga atau bajunya bisa anda sablon dengan logo sekolah. Dengan memberikan boneka ini tentu menjadi kenangan tersendiri bagi anak-anak.
Perlu diingat, produk yang berkualitas tentunya akan bertahan lama dan selalu dicari. Bahkan konsumen yang puas akan bercerita kepada orang lain. Sebaliknya, bila kualitas jelek maka orang akan kapok dan tidak akan kembali lagi. Oleh karena itu jaga kepercayaan konsumen, terutama dalam kualitas dan pelayanan.***
No comments:
Post a Comment